Info CASN 2024 Terbaru : SK Pengangkatan CPNS 2024 TMT 1 Oktober 2025 dan CPPPK TMT 1 Maret 2026
Assalamualaikum,
Salam Sejahtera Sahabat Semua,
Kepala BKN Zudan Arief Fakhrullah memastikan pengangkatan CASN 2024 akan dilaksanakan pada 1 Oktober 2025.
"Diangkat serentak untuk CPNS TMT 1 Oktober 2025," kata Zudan kepada CNNIndonesia.com, Kamis (6/3).
TMT atau Terhitung Mulai Tanggal merupakan tanggal resmi status seseorang sebagai pegawai di instansi yang dilamar setelah menerima SK pengangkatan. Di sisi lain, Zudan memastikan PPPK akan diangkat serentak pada 1 Maret 2026.
"PPPK TMT 1 Maret 2026," kata Zudan.
Zudan menyatakan NIP untuk CPNS dan PPPK terus diproses sejak saat ini.
"NIP karena jumlahnya jutaan, sehingga bisa serentak selesainya," kata Zudan.
Sebelumnya Menpan-RB Rini Widyantini dan Komisi II DPR sepakat menunda pengangkatan CASN 2024. Peserta yang lulus sebagai CPNS akan diangkat paling lambat Oktober 2025, sedangkan pengangkatan PPPK pada Maret 2026.
"Dalam rangka percepatan penataan CPNS dan PPPK untuk formasi 2024, Komisi II DPR RI meminta Kementerian PANRB dan BKN menyelesaikan pengangkatan CPNS pada Oktober 2025 dan pengangkatan PPPK di Maret 2026," tulis kesimpulan raker di Komisi II DPR RI, Jakarta Pusat, Rabu (5/3).
Rini menjelaskan beberapa pertimbangan penundaan pengangkatan CASN 2024, termasuk kebutuhan penataan dan penempatan ASN untuk program prioritas pembangunan nasional, serta upaya pemerintah menyelesaikan berbagai tantangan dalam proses pengadaan CASN 2024 meliputi penyelarasan formasi, jabatan, dan penempatan.
Alasan Penundaan Penepatan CASN
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Rini Widyantini telah mengungkapkan empat alasan penundaan pengangkatan calon aparatur sipil negara (CASN) 2024. Akibatnya, pengangkatan pegawai negeri sipil (PNS) baru akan dilaksanakan pada Oktober 2025, sedangkan pengangkatan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) akan dilakukan pada Maret 2026.
Empat alasan penundaan tersebut adalah:
- Prioritas pembangunan dalam penempatan ASN. Seperti yang dikatakan Rini, "(Pertama) ada kebutuhan penempatan ASN sebagai prioritas pembangunan."
- Pemerintah ingin menyelesaikan berbagai tantangan dalam proses CASN 2024 secara tuntas, termasuk penyelarasan formasi, jabatan, dan penempatan.
- Penyusunan grand design pengelolaan ASN 2025-2045 yang sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN), serta penataan ASN nasional yang akan disesuaikan dengan roadmap lima tahunan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029.
- Adanya usulan penundaan seleksi dari beberapa daerah. Mengenai hal ini, Rini menjelaskan, "... Dan (keempat) adanya usulan penundaan seleksi dari beberapa daerah. Pemerintah mengusulkan untuk dilakukan penyesuaian jadwal pengangkatan CASN sebagai pegawai ASN, dengan perkiraan pengangkatan pada akhir 2025 atau di awal 2026."
Meskipun ada penundaan, Rini menegaskan komitmen pemerintah untuk menyelesaikan proses pengangkatan. "Meskipun bagaimana, kami pun tetap terus-menerus untuk menyelesaikan, tetap berkomitmen untuk menyelesaikan (dan) memastikan bahwa pelamar (yang) mengikuti dan dinyatakan lulus seleksi tetap diangkat sebagai pegawai ASN ... Kami tidak ingin berlarut-larut. Oleh karena itu, memang kami meminta waktu supaya bisa menyelesaikan secara keseluruhan, supaya tidak berlarut-larut untuk di 2026," jelas Rini.
Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Zudan Arif Fakrulloh menambahkan bahwa penundaan terjadi karena 15 instansi pemerintah daerah (pemda) belum melaksanakan seleksi kompetensi bidang (SKB) CPNS 2024. Masalah keamanan pasca pemilihan kepala daerah (pilkada) di Papua menjadi penyebab utamanya.
Zudan menegaskan bahwa semua proses seleksi CASN 2024 tetap berjalan sesuai jadwal. Saat ini sedang berlangsung proses penetapan nomor induk CPNS, yang dimulai dari 22 Februari 2025 hingga 23 Maret 2025.
Terdapat 15 instansi yang belum melaksanakan SKB CPNS 2024, yaitu Pemerintah Kabupaten Asmat, Mamberamo Raya, Mamberamo Tengah, Lanny Jaya, Yalimo, Nduga, Puncak Jaya, Boven Digoel, Kepulauan Yapen, Jayawijaya, Mappi, Yahukimo, Tolikara, Pegunungan Bintang, dan Pemerintah Provinsi Papua Pegunungan.
Sumber : BKN dan CNN Indonesia
Demikian informasi penting ini, semoga kita semua dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa serta diberikan kesehatan selalu aaamiin. Semoga website ini mampu memberikan manfaat untuk semua.
Wassalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh
- Klik Follow atau Ikut di : Website Iin Solihin
- Klik Gabung FB : Grup FB Ampuh Tutorials
- Klik Gabung Youtube : www.youtube.com/c/AmpuhTutorials
- Klik Follow Saluran Tanpa Batas Info Penting : Channel Iin Solihin Ampuh Tutorials
- Kalau ada yang ingin berdonasi silahkan klik : https://saweria.co/ampuhtutorials
Agar tidak ketinggalan informasi silahkan bisa bergabung ke :
Terima kasih tetap semangat selalu sahabat semuaWassalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh, Sehat dan Sukses Selalu Semuanya.
tag : #bkn #cpns #cpppk #cp3k #kemenag #kemendikdasmen #tmt
Post a Comment for "Info CASN 2024 Terbaru : SK Pengangkatan CPNS 2024 TMT 1 Oktober 2025 dan CPPPK TMT 1 Maret 2026"